'Manusia Serigala' Bantu Huawei Ejek iPhone 6 & Galaxy S5




http://images.detik.com/content/2014/12/10/317/mate46.jpg






Jakarta - Ada-ada saja gaya marketing yang dibuat Huawei. Guna menonjolkan sensor sidik jari pada ponsel andalannya, Huawei sampai minta bantuan 'Superman' dan 'Werewolf' untuk mengejek sensor sidik jari milik iPhone 6 dan Galaxy S5.

Jadi dalam video komersial yang baru dirilis Huawei, karakter di dalamnya yang ternyata adalah Werewolf menggunakan Galaxy S5 dalam aktivitasnya. Tapi karena kukunya yang terlalu panjang, si manusia serigala malah kesulitan saat ingin mengakses Galaxy S5 lewat sensor sidik jari.

Alhasil, kuku panjangnya sampai patah, padahal Werewolf ini baru saja mengikirnya. Berbeda bila ia menggunakan Huawei Ascend Mate 7, sensor sidik jarinya bisa langsung mengenali sidik jari Werewolf tanpa repot-repot mengusapnya seperti pada Galaxy S5. Sehingga ponselnya bisa langsung diakses.

Masalah sensor sidik jari ini ternyata tak cuma dialami oleh Werewolf, karakter lainnya dalam video yang kali ini diperankan Superman juga mengalami nasib serupa. Tapi bedanya Superman menggunakan iPhone 6.

Superhero ini memang dapat dengan mudah menggunakan TouchID di iPhone 6 miliknya. Namun karena masih harus membuka aplikasi yang dibutuhkan, Superman harus mengaku kalah dengan Batman yang duluan sampai ke tempat kejadian kejahatan.

Lagi-lagi hasil berbeda bila Superman memakai Ascend Mate 7. Selain untuk meng-unlock, sensor sidik jari di ponsel jagoan Huawei itu juga bisa digunakan untuk langsung mengakses aplikasi dari kondisi ponsel terkunci. Dengan begitu Superman bisa cepat mengetahui lokasi kejahatan dan mendatanginya lebih dulu ketimbang Batman.

Menyoal Huawei Ascend Mate 7, ponsel ini punya spesifikasi mumpuni karena dibekali prosesor octa core Kirin 925 yang dibuat sendiri oleh Huawei, RAM-nya punya ukuran 3 GB, dan punya pasokan daya besar dari baterai 4100 mAh. Sedangkan layarnya punya bentang 6 inch dengan resolusi FHD (1920x1080 pixel). Penasaran seperti apa aksi Werewolf dan Superman memanfaatkan ponselnya? Berikut videonya. 








sumber:http://inet.detik.com/read/2014/12/10/154627/2773480/317/manusia-serigala-bantu-huawei-ejek-iphone-6--galaxy-s5

Related Posts

LihatTutupKomentar